Oleh Agung Marsudi
MASIH dalam suasana peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI ke-79, 50 orang anggota DPRD Kabupaten Sragen terpilih resmi dilantik, Kamis (29/8/2024) di ruang Paripurna, Gedung DPRD. Wajah-wajah baru penuh semangat, bakal mewarnai dinamika politik di kabupaten paling timur Jawa Tengah ini, lima tahun ke depan.
Di antara 50 orang anggota DPRD yang dilantik, 5 orang wakil rakyat berasal dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), yaitu Riris Purnawan, Prihandoko, Wawan Yudi Ermanto, Agus Aji Kuncoro, dan Anggoro Sutrisno.
Ada yang berbeda, dari penampilan mereka ketika dilantik. Mereka mengenakan dasi berwarna oranye. Warna baru partai dakwah ini, yang melambangkan kehangatan, harapan, semangat kehidupan yang selalu optimistis dan semangat muda.
Menurut Riris Purnawan (43), anggota dewan PKS dari daerah pemilihan Sragen 1 (Sragen, Sidoharjo, Masaran) kepada media memberi bocoran, kalau harga dasi oranye itu murah, hanya 30 ribuan.
"Kami prihatin dengan situasi sekarang, yang cenderung hedonis ini, maka kami kompak memakai dasi orange murah, sebagai tanda simpati kami kepada masyarakat," ujar Riris, yang juga Ketua DPC PKS Kecamatan Masaran ini.
"Dengan tulus, kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat, kader dan simpatisan, yang telah banyak memberi restu, dan dukungan, pada pemilihan yang lalu. Bismillah, kami akan menjalankan amanah masyarakat sebaik-baiknya," tambahnya usai pelantikan.
"Dari Rumah Aspirasi ini yang ikonik ini, kami ingin terus bersama masyarakat, mendengar, menerima, dan memenuhi aspirasi untuk membangun Sragen makin baik, lebih adil, lebih sejahtera," pungkasnya. *