NUSANTARAEXPRESS, LABUHANBATU - Cerminan toleransi dan kebersamaan serta komitmen meningkatkan harmonisasi dalam keberagaman di Kabupaten Labuhanbatu, Pelaksana Tugas Bupati Labuhanbatu, Hj. Ellya Rosa Siregar,S.Pd,MM, dengan penuh sukacita hadiri acara perayaan hari raya Imlek Cap Go Meh 2575 Tahun 2024, sekaligus acara ramah tamah dan makan malam bersama oleh warga etnis Tionghoa yang bertempat di Pek Kong Jalan Sanusi Rantauprapat. Sabtu Malam. (24/02/2024).
Plt. Bupati Ellya Rosa Siregar mengucapkan selamat merayakan Hari Cap Gomeh kepada masyarakat Tionghoa yang berada di Kabupaten Labuhanbatu khususnya di Kota Rantauprapat.
Mudah-mudahan perayaan tahun ini membawa keberkahan. Disamping itu kami dari Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu mengucapkan terimakasih kepada Kapolres Labuhanbatu beserta jajarannya yang telah memberikan Keamanan dalam pelaksanaan Pemilu, ucap Ellya Rosa.
Sementara itu Ketua Etnis Tionghoa Kabupaten Labuhanbatu Sujian Acan menyampaikan bahwa Cap Gomeh merupakan Hari Raya Terakhir Etnis Tionghoa yang juga pergantian shio, dari Shio kelinci ke Shio Naga Kayu.
"Pada kesempatan ini kami warga etnis tionghoa mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Plt. Bupati Labuhanbatu yang turut hadir merayakan kegiatan ini,"ucapnya.
Turut Hadir dalam Perayaan tersebut, Kapolres Labuhanbatu AKBP. Dr. Bernhard L. Malau, Kasdim 0209/LB Mayor Inf. Hendra Gunawan, Asisten 1 Setdakab Drs.H. Sarimpunan Ritonga, PJU Polres, PJU Kodim 0209/LB, Sejumlah Pimpinan OPD, dan Masyarakat Etnis Tionghoa. (Rahmad)