Peduli Kesejahteraan Masyarakatnya, Persit KCK Koorcab Rem 071 PD IV/Diponegoro Sambangi Pedagang Pasar
Print Friendly and PDF
-->

CETAK BERITA

Print Friendly and PDF

Translate

Peduli Kesejahteraan Masyarakatnya, Persit KCK Koorcab Rem 071 PD IV/Diponegoro Sambangi Pedagang Pasar

الثلاثاء، 6 سبتمبر 2022,

 




NUSANTARAEXPRESS, PURBALINGGA - Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 071 PD IV/Diponegoro, disela lawatannya berkunjung ke daerah wisata di lereng Gunung Slamet tepatnya di Home Industri lapak pedagang pasar di wisata alam D'Las Serang Purbalingga, sambangi pedagang pasar buah dan sayur produk hasil bumi masyarakat Desa Serang Kecamatan Karangreja Kabupaten Purbalingga. Sabtu (3/9/2022).

Sambil menikmati suasana panorama keindahan alam pegunungan yang asri dan sejuk, selain wisata edukasi juga melakukan kepedulian kepada masyarakat sekitar dengan membeli hasil pertanian dan perkebunan warga yang berjualan di pasar setempat.

Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 071 PD IV/Diponegoro Ny. Natania Yudha Airlangga mengatakan, kedatangannya kelokasi edukasi wisata dan ke pasar tersebut, sebagai wahana kita selain untuk mengedukasi dibidang kepariwisataan juga untuk kita berbagi dengan masyarakat sebagai bentuk kepedulian Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 071 PD IV/Diponegoro kepada para pedagang pasar. 

 



"Berbagi dalam hal ini, kita membeli hasil pertanian dan perkebunan yang mereka pasarkan ini, guna untuk meningkatkan kesejahteraan para pedagang", ungkapnya.

"Kita ketahui bahwa, dimasa pandemi covid-19, kunjungan wisata didaerah ini turun drastis dari sebelum adanya covid. Hal ini, mengakibatkan kondisi mereka tidak tentu dalam pendapatannya. Dampak covid sangat kentara khususnya bagi masyarakat ditingkat bawah khususnya para pedagang pasar di home industri wisata alam D"las ini, dagangannya tidak banyak terjual sehingga banyak dari mereka yang gulung tikar berjualan dipasar ataupun berkeliling", terangnya.

"Menilik hal itu, kita datang kesini selain kita peduli atas kesulitan mereka, juga sebagai wahana kita memberikan semangat mereka agar tetap tegar dalam menjalani kehidupannya. Disamping itu, dengan hal ini pula, untuk mendongkrak perekonomian mereka agar kesejahteraan pedagang ini dapat meningkat perekonomiannya   sejalan dengan keadaan ekonomi yg mulai pulih pasca pandemi ", jelasnya.

Berbagai hasil pertanian dan perkebunan yang dipasarkan para pedagang pasar ini, dibeli Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 071 beserta Wakil Ketua dan pengurus berupa sayur-sayuran dan buah'buahan. [*]


TerPopuler