Sijago Merah Habisi Gudang Pengolahan Ragi
Print Friendly and PDF
-->

CETAK BERITA

Print Friendly and PDF

Translate

Sijago Merah Habisi Gudang Pengolahan Ragi

الجمعة، 10 سبتمبر 2021,



NUSANTARAEXPRESS, MEDAN - Ketika terjadi Kebakaran di Jalan Poli, Lingkungan 2, Kelurahan Terjun, Kecamatan Medan Marelan, Kota Medan, Jumat dinihari (10/9/2021). Gudang pengolahan ragi hangus dilalap sijago merah.

Informasi yang diperoleh, kebakaran tersebut terjadi ketika pemilik yakni Inem (50) bersama anak-anaknya tengah tidur di rumahnya, yang jaraknya tak jauh hanya berdampingan dengan gudang. Tak pelak lagi, Inem pun histeris dan berupaya kabur dengan anak-anaknya ketia kobaran api menyala dan semakin membesar.

Untuk memadamkan api, Pemko Medan mengerahkan 5 unit mobil pemadam kebakaran untuk menjinakkan kobaran api yang semakin memerah dan menyala.

Kebakaran terjadi diduga akibat arus pendek listrik dari dalam gudang, warga yang melihat kepulan asap dan kobaran api mencoba untuk memadamkan api dengan air parit dan dengan alat seadanya.

"Karena gudang terbuat dari kayu, membuat api sulit untuk dipadamkan,” ucap Kepala Lingkungan 2, Ngatimin.

Musibah kebakaran ini, tidak ada korban jiwa. Namun kerugian korban ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.

Dalam kejadian ini petugas kepolisian dari Polsek Medan Labuhan, masih menyelidiki penyebab kebakaran.[Red/Akt-35/Ansary]


sumber: Aktualnews

Editor : Mislam

TerPopuler