Danrem 071/Wk Panen Padi Demplot di Desa Banjarsari Kulon Banyumas
Print Friendly and PDF
-->

CETAK BERITA

Print Friendly and PDF

Translate

Danrem 071/Wk Panen Padi Demplot di Desa Banjarsari Kulon Banyumas

الأربعاء، 17 أبريل 2019,
NUSANTARAEXPRESS, BANYUMAS - Danrem 071/Wijayakusuma Kolonel Kav Dani Wardhana, S.Sos., M.M., M.Han., panen Padi Demplot menggunakan pupuk Wijayakusuma Nutrisi di lahan milik Sertu Mukson, Babinsa Koramil Sumbang Kodim 0701/Banyumas, di Desa Banjarsari Kulon, Kec. Sumbang, Kab. Banyumas, Senin (15/4/2019).

Dalam sambutannya, Kolonel Kav Dani Wardhana menyampaikan bahwa yang melatarbelakangi Prajurit TNI turun kelapangan adalah adanya keluhan petani seperti kesuburan tanah, keasaman tanah dan hasil panen. “Dengan menggunakan pupuk Wijayakusuma Nutrisi untuk padi diharapkan dapat sebagai solusi bagi para petani,” ucapnya.



Selanjutnya dikatakan bahwa jajaran Korem 071/Wk melalui Kodim-Kodim jajaran Korem 071/Wk sudah menggunakan pupuk nutrisi yang bisa meningkatkan PH.  “Tidak ada niat mengintervensi petani untuk menggunakan pupuk Wijayakusuma nutrisi tersebut, tapi mencarikan solusi permasalahan tersebut,” tegasnya.

“Pupuk Nutrisi tersebut tidak hanya digunakan untuk tanaman padi saja, tetapi juga bisa untuk jenis tanaman lainnya seperti tanaman bawang, cabai, dan tanaman produktif lainnya, serta Nutrisi khusus untuk berbagai jenis perikanan”, jelasnya.

Sementara itu, Kadis Pertanian dan Ketahanan Banyumas, Ir. Widarso, menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada TNI Korem 071/Wk. “Kami menyampaikan rasa terimakasih kepada TNI karena sejak lama sudah dibantu dalam Upsus Pajale, kita tahu kebutuhan penduduk semakin meningkat dan kebutuhan pangan juga meningkat tetapi lahan semakin berkurang”, ungkapnya.

Menurutnya, salah satu upaya mengatasi ketahanan pangan adalah dengan demplot dan jenis nutrisi untuk meningkatkan hasil panen, salah satu metode penyuluhan adalah dengan demplot sehingga petani bisa melihat dan mempraktekan sendiri.

“Produksi untuk pertanian saat ini kita ketahui semakin stagnan, untuk meningkatkan hasil panen dan meningkatkan kesuburan tanah salah satunya dengan nutrisi”, ujarnya.

 

Autentikasi :

Kapenrem 071/WK, Kapten Inf Hendro

TerPopuler