NUSANTARAEXPRESS, BENGKALIS - Terjadinya penghadangan aksi damai masyarakat Kabupaten Bengkalis, dengan mengatasnamakan "GERAK" (Gerakan Masyarakat Kabupaten Bengkalis), oleh pihak ormas PP Bengkalis dijalan Antara, terlihat Kabag Umum Setda Bengkalis, Riki Rihardi diantara kerumunan raturan Ormas PP tersebut, ?Senin (21/08/17) siang.
Riki Rihardi yang notabene juga sebagai Ketua Ormas MPC PP Kabupaten Bengkalis, terlihat berbaju ormas PP dengan pakai kacamata hitan, bergabung dalam aksi penghadangan pihak Ormas PP terhadap ?masyarakat yang menyampaikan pendapat umum.
Terlihat dari pantauan dilapangan jalan Antara siang tadi, Ormas PP terus melakukan upaya pelemahan terhadap masyarakat yang melakukan aksi demo. Meskipun begitu, masyarakat tersebut tidak bergeming dan takut, lantaran mereka yakin telah dijaga oleh pihak Kepolisian Polres Bengkalis.
?Sementara itu, bagian ketertiban masyarakat pihak Polres Bengkalis yang diwakili oleh IPDA Agus Salim menyampaikan, sebelumnya tidak menduga jika dengan tiba-tiba Ormas PP tersebut muncul menghadang ke aksi demo, tanpa ada pemberitahuan sebelumnya pada pihak Polres Bengkalis.
"Kami dari pihak Kepolisian pada awalnya terkejut, kenapa Ormas PP muncul tiba-tiba tanpa kita ketahui sebelumnya. Makanya kita langsung melakukan pengamanan agar tidak terjadi bentrok antar kedua belah pihak, "ungkapnya di Gedung DPRD Bengkalis siang tadi.
Didalam dedung DPRD, perwakilan "GERAK" berjumlah 25 orang disambut oleh Wakil Ketua DPRD Indra Gunawan dengan didampingi Ketua Komisi II Syahrial.
Setelah perwakilan tersebut menyampaikan aspirasinya, pihak Dewan yang diwakili Wakil Ketua Indra Gunawan menyampaikan akan segera menindaklanjuti apapun yang disampaikan para pendemo ?pada pihak Pemerintah Daerah. [bp][*Red]