NUSANTARAEXPRESS, PEKANBARU - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) beserta istri Iriana sapa seribuan anak-anak Indonesia pada perayaan Hari Anak Nasional (HAN) 2017 yang digelar di halaman Gedung Daerah, Jalan Diponegoro, Minggu (23/7/17).
Anak-anak sambil yang melambai-lambaikan bendara Indonesia ini menyambut orang nomor satu di Indonesia ini dengan gembira. Satu persatu, anak-anak yang mendapatkan kesempatan bersalaman dengan antusias.
Jokowi sempat beberapa kali menyapa dengan menanyakan nama kepada anak-anak. Mantan Gubernur DKI Jakarta ini juga terlihat memperlihatkan keramahan dan tawanya.
Kehadiran Jokowi yang menyapa anak-anak pada acara peringatan HAN 2017 ini juga disaksikan Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman beserta istri Sisilita.
Kemudian, sejumlah menteri seperti Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Puan Maharani. Menteri BUMN, Rini Sumarno, Menteri Agraria Tata Ruang (ATR) Sofian Djalil, Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Yohana.
Saat ini prosesi peringatan HAN 2017 baru saja dimulai. Setelah diawali menyanyikan lagu Indonesia Raya, kemudian dilanjutkan pertunjukan tarian persembahan, khas penyambutan tamu kehormatan adat Melayu. [mediacenter.riau.go.id][*red]