Kejari Dumai Melalui Kasintel Gelar Kegiatan "Tanya Jaksa" di SMP Negeri 8 Kota Dumai
NUSANTARAEXPRESS, DUMAI - Bertempat di Aula SMP Negeri 8 Dumai Jl. Pelajar Kel. Teluk Makmur Kec. Medang Kampai Kota Dumai hari Selasa 31 Mei 2022 dilaksanakan kegiatan Jaksa Masuk Sekolah di SMP Negeri 8 Kota Dumai.
Kegiatan Jaksa Masuk Sekolah dihadiri oleh Kepala Seksi Intelijen Kejaksaan Negeri Dumai, Devitra Romiza, S.H, M.H., Kepala Dinas Pendidikan Kota Dumai, Yusmanidar, M.Si., Kepala Sekolah beserta Manjlis guru SMPN 8 Dumai. Siswa-siswa SMPN 8 Dumai yang berjumlah 50 orang siswa.
Kepala Seksi Inteijen Kejaksaan Negeri Dumai selaku narasumber dengan penyampaian materi mengenal lebih dekat Kejaksaan Republik Indonesia serta Tugas dan fungsi Jaksa, Penyalahgunaan Narkoba dan Perbuatan yang Melanggar ITE Sekaligus Kejaksaan Negeri Dumai Memperkenalkan program TANJAK : “TANYA JAKSA” yang merupakan pelayanan hukum Kepada publik dari Kejaksaan Negeri Dumai.
Dalam sambutannya Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Dumai Menyampaikan Program Jaksa Masuk Sekolah Tahun 2022 bekerjasama dengan Kejaksaan Negeri Dumai guna memberikan pengetahuan tentang hukum kepada siswa/i di lingkungan sekolah.
"Tujuannya adalah untuk melakukan Pencegahan terjadinya tindak pidana dengan Cara pengenalan hukum serta pembinaan Hukum sejak dini agar nantinya Siswa-siswa tidak tersangkut permasalahan yang berkaitan dengan hukum". Jelas kepala Kejaksaan Negeri Dumai melalui Kepala Seksi Intelijen Devitra Romiza,S.H.M.H. (Rudi)