Bupati Labuhanbatu Serahkan 1.100 Paket Sembako Bakti Sosial Natal Oikumene tahun 2021
Print Friendly and PDF
-->

CETAK BERITA

Print Friendly and PDF

Translate

Bupati Labuhanbatu Serahkan 1.100 Paket Sembako Bakti Sosial Natal Oikumene tahun 2021

Selasa, 07 Desember 2021,

NUSANTARAEXPRESS, LABUHANBATU - Bupati Labuhanbatu dr. H. Erik Adtrada Ritonga, MKM dipercaya pimpinan BKAG (Badan Kerjasama Antar Gereja) Labuhanbatu untuk menyerahkan 1.100 paket sembako kepada 51 gereja se-Kabupaten Labuhanbatu di Balperum Makedonia jalan Ahmad Yani Rantauprapat Kecamatan Rantau Utara Selasa (7/12/2021).


Baksos dimaksud dalam agenda menyemarakkan hari natal tahun 2021 yang akan disalurkan kepada masyarakat labuhanbatu yang terdampak pandemi Covid-19.



Dihadapan para pemuka agama Nasrani Bupati mengatakan sudah dua tahun dunia termasuk labuhanbatu didalamnya mengalami pandemi Covid-19, ini sangat berpengaruh terhadap kondisi perekonomian masyarakat secara individu maupun nasional. Melihat program BKAG ini saya sangat mengapresiasi kegiatan ini, karena hal seperti ini sangat membantu pemerintah Kabupaten Labuhanbatu memberikan sedikit sumbangsih kepada masyarakat dimasa pandemi.


Semoga bantuan itu nantinya dapat bermanfaat bagi masyarakat Labuhanbatu dan menjadi amal ibadah untuk kita semua.


Selain itu, Bupati memohon dukungan BKAG untuk membantu percepatan vaksinasi, dan memantau perayaan Nataru nantinya.



"Mengingat target nasional 70% pencapaian vaksinasi, saya memohon kepada pengurus BKAG untuk mengajak dan mensosialisasikan kepada jemaat agar mengikuti vaksinasi, agar pandemi Covid-19 ini dapat segera berlalu" ujar Bupati.


Disisi yang sama, ketua panitia pelaksana Muktar Pinem SE melaporkan bagi Nasrani natal ini sangat berharga, biasanya ini kita rayakan penuh dengan keberagaman perayaan, namun karena pandemi kita isi perayaan ini dengan bakti sosial pembagian sembako kepada jemaat yang tersebar di 51 gereja dilabuhanbatu.mengingat masa pandemi banyak masyarakat yang lebih membutuhkan bantuan.ujarnya.


Ketua umum BKAG Pdt.Sangkot Simanjuntak,STh M.Min didampingi Ketua BPH Bindu Siahaan SE dan 

Ketua Panitia Muktar Pinem,SE, memaparkan BKAG adalah  adalah sebuah badan yang menaungi seluruh gereja dilabuhanbatu, dengan harapan BKAG bisa eksis bisa lebih bermanfaat bagi seluruh masyarakat.


Terimakasih kami ucapkan kepada Bupati dan Wakil Bupati Labuhanbatu yang telah mendukung kegiatan baksos ini, diantaranya dukungan materil berupa dana hibah P-APBD yang kami gunakan untuk kegiatan bansos ini.semoga kedepan kegiatan amal seperti ini terus meningkat agar bisa mengurangi beban kebutuhan masyarakat.ujarnya.



Adapun jenis sembako yang dibagikan untuk satu paketnya berupa Beras 5 kg, Minyak goreng 2 KG, Mie instan Satu kotak, Susu satu kaleng, dan Gula 1 Kg, semua itu merupakan bagian dari Dana hibah APBD Pemkab Labuhanbatu tahun 2021 yang diterima BKAG.jelas Sangkot.


Terlihat hadir dilokasi, selain Bupati Labuhanbatu dr.Erik Adtrada Ritonga, MKM, dan wakil Bupati Labuhanbatu Hj. Ellya Rosa Siregar, Mpd, MM, Truli Simanjuntak anggota DPRD Kabupaten Labuhanbatu, Kaban BAPPEDA Labuhanbatu Hobbol Z Rangkuti, Kabid Kesmas Friska Simanjuntak, SKM, Kabag persidangan Sekwan DPRD Kabupaten Labuhanbatu Dorlando Pakpahan, para pengurus BKAG dan perwakilan dari beberapa gereja untuk menerima secara simbolis bantuan sembako tersebut.


Diakhir acara, sesi kegiatan diisi dengan penyerahan sembako secara simbolis oleh Bupati kepada para perwakilan dari setiap gereja se-Kabupaten Labuhanbatu dan foto bersama. [Rahmad]

TerPopuler