Masih Misterius, Pelaku Penembakan Mako Brimob Purwokerto
Print Friendly and PDF
-->

CETAK BERITA

Print Friendly and PDF

Translate

Masih Misterius, Pelaku Penembakan Mako Brimob Purwokerto

Selasa, 28 Mei 2019,
NUSANTARAEXPRESS, YOGYAKARTA - Penembakan yang terjadi di Mako Brimob Satuan Kompi 3 Batalyon B Purwokerto pada Sabtu (25/5)masih tahap investigasi. Bagaimana perkembangannya?

"Olah tempat kejadian perkara dipimpin Kepala Laboratorium Jawa Tengah untuk uji balistik dan metalurgi proyektil," kata Kapolda Jawa Tengah, Irjen (Pol) Rycko Amelza Dahniel.

Hal ini disampaikan Rycko kepada wartawan usai Rakor Linsek Operasi Ketupat Candi 2019 di gedung Gradhika Bakti Praja Semarang, Senin (27/5/2019).

Pemeriksaan terhadap saksi dan CCTV dilakukan dan saat ini polisi juga masih melakukan profiling untuk mengetahui jenis senjata dan mencari pelakunya.

"Pemeriksaan beberapa saksi untuk menentukan profil senjata api dan profil pelaku," jelasnya.

Seorang anggota Brimob yang terserempet peluru dalam kejadian itu, Bripka Imam Santoso kini sudah mulai bertugas kembali.

"Proses investigasi, satu orang anggota Polri terluka hanya terserempet dan bisa kerja kembali," kata Rycko.

Sementara itu Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo berkomentar kalau pelaku penembakan berupaya mengganggu kondisi di Jawa Tengah.

"Itu sudah dikejar sama kepolisian, bahkan mereka ini kayaknya hanya mengganggu-mengganggu saja," kata Ganjar.

Untuk diketahui, hari Sabtu (25/5) dini hari lalu Mako Brimob tersebut ditembaki seseorang yang berada dalam mobil silver. Ada empat orang aparat yang saat itu sedang berjaga. Salah satu di antaranya, Bripka Imam Santoso terluka terserempet peluru di bagian kepala.  [sip/sip]

 

 

 

 

 

 

 

Sumber: Detik.com

TerPopuler