Pemkab Labuhanbatu Gandeng KODIM 0209/LB Tingkatkan Pembangunan
Print Friendly and PDF
-->

CETAK BERITA

Print Friendly and PDF

Translate

Pemkab Labuhanbatu Gandeng KODIM 0209/LB Tingkatkan Pembangunan

Rabu, 13 September 2017,


NUSANTARAEXPRESS, RANTAUPRAPAT - Kodim 02/09 Labuhanbatu dan pemkab Labuhanbatu beserta masyarakat melaksanakan doa bersama di Desa Bandar Kumpul Kecamatan Bilah Barat, Kabupaten Labuhanbatu ( 9/9/2017) untuk mengawali kegiatan Tentara Nasional Indonesia (TNI) Manunggal Masuk Desa (TMMD) tahun 2017.

Pada acara tersebut Dandim 0209/LB Letkol Czi Denden Sumarlin menyampaikan melalui Kasdim Mayor Inf. Ertico Colifa bahwa “TMMD yang dilaksanakan ini adalah yang ke-100 dan merupakan tahap ketiga ditahun 2017 ini yang akan berlokasi di Desa Bandar Kumpul ini”.

Kasdim menambahkan, “Program ini merupakan wujud Kodim 0209/LB dalam membantu pemerintah Kabupaten Labuhanbatu sebagai upaya meneruskan dan mempercepat pembangunan dan kita semua berharap agar kegiatan ini dapat terlaksana sesuai dengan harapan”, tegas Mayor Inf. Ertico Colifa.

Bupati Labuhanbatu yang diwakili oleh Camat Bilah Barat Nunggang Siregar menyampaikan ucapan terimaksih kepada personil TNI yang turut bersinergi dengan Pemerintahan Kabupaten Labuhanbatu untuk mempercepat pembangunan di Wilayah Labuhanbatu ini.

Camat Bilah Barat menambahkan, agar masyarakat Desa Bandar Kumpul dapat menjaga fasilitas serta memelihara peralatan yang akan diserahkan Kodim 0209/LB dan masyarakat diharapkan turut ikut membantu pelaksanaan kegiatan ini.

Pada pelaksanaan kegiatan ini turut hadir Danramil 08 Rantauprapat Kapten Inf. Martin Tarigan, personol TNI baik perwira maupun staff anggota Kodim 0209/LB, Tim pengawas PU Labuhanbatu Sawal Lubis, perwakilan PT. Ringo-Ringo Novery Tokoh agama dan masyarakat.

Bupati Labuhanbatu melalui Kabag. Adm. Protokol Sekdakab Labuhanbatu Supardi Sitohang menyampaikan, kegiatan TMMD yang akan dilaksanakan oleh TNI, Pemerintahan dan Masyarakat berlokasi di Desa Bandar Kumpul terdiri dari buka jalan dari dusun 5 menuju dusun 4 Sidodadi sepanjang 2.500 meter, Bedah RTLH (Rumah Tak Layak Huni) berjumpah 21 Unit yang berada dusun I sebanyak 1 unit , dusun 2 sebanyak 8 unit, dusun 3 sebanyak 4 unit, dusun 5 sebanyak 3 unit, dusun 6 sebanyak 5 unit. Selanjutnya rehab tempat ibadah Mesjid dusun 6 Hutaimbaru, Gereja parduaan dusun 2 Mailil Julu, Pembangunan MCK sebanyak 3 unit di Dusun I Mailil Julu, Dusun 3 Mailil Jae, Dusun 5 Pasir Sudimpuan.

Supardi Sitohang menuturkan,”Untuk sementara ini masih dari personil kodim 0209/LB dan kompi, namun seperti yang di sampaikan oleh Kasdim akan ada lagi dari angkatan udara dan diharapakan seluruh masyarakat Bandar Kumpul, Tokoh Masyarakat dan seluruh organisasi Kepemudaan dapat terlibat dalam pelaksanaan TMMD ini, dan menurut informasi yang kami dapatkan rumah posko dan tenda telah dipersiapkan oleh personil TNI dari Kodim 0209/LB sebagai tempat beristirahat”.

“TMMD ini adalah merupakan wujud bakti TNI kepada masyarakat dan merupakan program terpadu lintas sektoral antara TNI dan Pemerintah Daerah”, jelas Kabag Administrasi Protokoler Supardi Sitohang. [rahmad]

TerPopuler