Ketua Persit KCK Daerah IV/DIP Kunjungi Pabrik Wig dan Idep Purbalingga
Print Friendly and PDF
-->

CETAK BERITA

Print Friendly and PDF

Translate

Ketua Persit KCK Daerah IV/DIP Kunjungi Pabrik Wig dan Idep Purbalingga

Sabtu, 29 Juli 2017,


NUSANTARAEXPRESS, JAWA TENGAH - Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah IV/Dip Ny.Dewi Tatang Sulaiman dengan didampingi Wakil Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah IV/Dip Ny.Tri Sasanti MS.Fadhilah dan Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 071 PD IV/Dip Ny.Evi Julianti Suhardi, usai memberikan bantuan bibit durian dan bantuan bola serta tali asih kepada Babinsa desa binaan petani madu, labu dan melon, serta mengunjungi MTL Pangsar Jenderal Soedirman Desa Bantarbarang Kec.Renbang Kab Purbalingga, Kamis (27/7).

Mengunjungi pabrik wig dan idep di Purbalingga.

Dalam kunjungannya tersebut, Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah IV/Dip beserta rombongan berkesempatan melihat proses pembuatan rambut wig, alis dan idep.

Pada kesempatan tersebut, Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah IV/Dip menyampaikan kedatangannya tersebut sebagai wahana menimba pengetahuan dan keterampilan tentang proses pembuatan rambut wig, alis dan idep.



"Kedatangan kami kemari adalah untuk melihat sejauh mana bagaimana proses produktifitas pembuatan rambut wig, alis dan idep tersebut, sehingga dengan kedatangan kami disini sebagai wahana menambah wawasan dan pengetahuan bagi kami", terangnya.

Dengan menimba pengetahuan dan menambah wawasan ini, semoga para anggota Persit KCK Daerah IV/Dip dan Dharma Pertiwi Daerah D dapat termotifasi untuk belajar dari proses pembuatan wig ini dan sebagai wahana menambah  keterampilan anggota. Sehingga kedepannya, dengan mengembangkan keterampilan dibidang olah rambut ini dapat menambah nilai ekonomis peningkatan kesejahteraan anggota dan bila dikembangkan secara lebih dapat memberikan lapangan pekerjaan bagi warga masyarakat yang ada dilingkungan masing-masing.

"Kami juga berharap kepada anggota Persit KCK maupun Dharma Pertiwi yang ada dilingkup Daerah IV/Dip, agar dapat memanfaatkan waktu luangnya berupa kegiatan positif dan bermanfaat bagi dirinya, keluarga, masyarakat maupun organisasi, dengan meningkatkan  keterampilan yang ada pada diri masing-masing. Sehingga dengan hal seperti, kedepannya bila kita sudah tidak dalam berorganisasi dalam artian suami kita pensiun sebagai prajurit TNI, kita sebagai isteri pendamping suami dapat turut serta andil dalam memenuhi kebutuhan keluarga untuk masa depan keluarga kita kelak", ujarnya. [*red]

TerPopuler