Sebagai Irup Peringatan Harkitnas 2017, Dandim: "Kita Adalah Indonesia"
Print Friendly and PDF
-->

CETAK BERITA

Print Friendly and PDF

Translate

Sebagai Irup Peringatan Harkitnas 2017, Dandim: "Kita Adalah Indonesia"

Selasa, 23 Mei 2017,
[caption id="attachment_1373" align="aligncenter" width="560"] Dandim 0209/LB Letkol Czi Denden Sumarlin SE sebagai inspektur Upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional ke-109 tahun 2017, yang digelar di Lapangan Ika Bina Rantauprapat. Senin (22/5/17).[/caption]

SUMUTEXPRESS, RANTAU PRAPAT - Dengan semangat peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas), diharapkan agar kita semua dapat mempertahankan kemerdekaan yang telah diperjuangkan oleh pendahulu, dengan tidak memandang perbedaan Agama, Suku dan Budaya.

Demikian sepenggal Amanat Menteri Komunikasi dan Informatika RI, yang dibacakan Dandim 0209/LB Letkol Czi Denden Sumarlin SE sebagai inspektur Upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional ke-109 tahun 2017, yang digelar di Lapangan Ika Bina Rantauprapat. Senin (22/5/17).

Kata Dandim, melalui tema 'Pemerataan Pembangunan Indonesia yang Berkeadilan Sebagai Wujud Kebangkitan Nasional' tersebut, menjadi pedoman bagi masyarakat, agar dapat membangun kemerdekaan sesuai dengan bidang masing-masing sehingga pembangunan Indonesia merata.

"Kita mesti dapat meneruskan pembangunan yang merata, tidak memandang suku dan budaya serta agama, karena kita adalah Indonesia", ungkap Dandim.

Tampak hadir dalam upacara tersebut, Kapolres Labuhanbatu AKBP Frido Situmorang ,SH,SIK, Ketua DPRD Dahlan Bukhari, Kajari Labuhanbatu Setyo Pranoto S.H, M.H, Kaminvet Cad I/II LB Dam I/BB, Mayor Inf Zulham, jajaran SKPD Pemkab Labuhanbatu, OKP, serta sejumlah pelajar se-Labuhanbatu.

Usai upacara peringatan Harkitnas tersebut, kegiatan diwarnai dengan  Ziarah ke Makam Pahlawan Jalan Jendral Sudirman Kelurahan Kartini Kecamatan Rantau Utara, Labuhanbatu. [Uban]

TerPopuler